Minescape Basic
Minescape merupakan software mining sistem terpadu yang dirancang khusus untuk industri pertambangan. Dengan menggunakan open arsitektur, Minescape mampu meningkatkan semua aspek informasi tekniks suatu site tambang, mulai dari data eksplorasi, survey geologis, sampai ke jadawal produksi tambang.
Minescape 4116a |
Yang mendasar dari minescape adalah featur sistem terbuka dan kemampuan utnuk dikembangkan. Proses minescape mendukung berbagai macam software aplikasi khusus yang memungkinkan secara interaktif membuat dan mengelola model-model geologi tiga dimensi serta desain tambang. Sistem grafik CAD 3D yang handal dan dinamis merupakan inti darisistem minescape.
Minescape dirancang untuk digunakan oleh semua profesional tambang tersebut, surveyor, geologis dan mine engineer. Fleksibilitas yang dimiliki oleh minescape memastikan bahwa software tersebut dapat digunakan dalam perencanaan tambang jangka pendek dan jangka panjang untuk tambang batubara.
Minescape memiliki interface intuitif yang disebut Graphical Task Interface (GTI). Inteface tesebut menjadikan anda lebih m udah dikerjakan sehingga lebih efisien dan mengurangi kebutuhan pelatihan.
Block Model
Block Model yaitu suatu matrik block (Atau disebut juga Call) dari dimensi x,y,z yang akan menampilkan volume deposit pada yang dinginkan. Setiap ruang menentukan tiga dimensi tertentu. Biasanya block berbentuk persegi panjang, juga dapat berbentuk jajaran jenjang. Setiap block diidentifikasi dengan sebuah nomor indeks dan koordinat. Setiap block juga ditetapkan untuk menyimpan hasil pengujian kadar logam atau value-value kuakitas yang diperlukan, dan informasi geologi serta spatial lainnya untuk tiap hal yang penting yang terdapat dalam deposit.
Block model dapat menampilkan :
1. Deposit yang tersebar seperti tembaga, emas dan deposit nonstratabound lainnya.
2. Deposit yang tertutup dan tertindih atau deposit yang ada didalam area yang sulit dicapai.
3. Deposit stratiform dimana terdapat terdapat tingkat dan kualitas yang beragam melalui rangkaian stratigraphic.
Open Cut Coal
- Desain Ramp
Ram adalah salah satu aplikasi dari minescape open cut yang dirancang untuk membuat desain ram dan benching tiga dimensi dari suatu pit.
Proses awal pembuatan desain ram adalah mencakup pengaturan desain bench pada elevasi-elevasi konstan atau terhadap surface-surface. Elevasi yang konstan lebih mudah untuk digunakan jika bench-bench hamper horinzontal.
Coal Modeling
- Startmodel
Coal Modeling dibuat dengan menggunakan product Minescape yang disebut Stratmodel. Stratmodel adalah salah satu aplikasi dari Minescape yang dirancang untuk membuat dan mengolah model tiga dimensi suatu endapan geologi yang berlapis terutama batubara atau endapan-endapan geologi lainnya seperti posfat atau bauksit.
Stratmodel didasarkan pada prinsip umum stratigrafi terutama tentang urutan lapisan yang diendapkan pada suatu periode tertentu yang menerus atau selaras. Sesuai dengan prinsip stratigrafi tersebut, Stratmodel membuat model dengan cara mengkorelasikan unit-unit yang sama pada suatu urutan lapisan. Data yang digunakan untuk korelasi, dapat berasal dari hasil pemboran, survey dsb. Model yang dibuat atau dihasilkan akan dikontrol oleh suatu definisi yang disebut Schema.
- Schema
Stratmodel didasarkan pada prinsip umum stratigrafi terutama tentang urutan lapisan yang diendapkan pada suatu periode tertentu yang menerus atau selaras. Sesuai dengan prinsip stratigrafi tersebut, Stratmodel membuat model dengan cara mengkorelasikan unit-unit yang sama pada suatu urutan lapisan. Data yang digunakan untuk korelasi, dapat berasal dari hasil pemboran, survey dsb. Model yang dibuat atau dihasilkan akan dikontrol oleh suatu definisi yang disebut Schema.
Ada info tempat kursus untuk dasar minescape ?
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Hapusnice info kang.
BalasHapusbutuh tutorial minescape videos plus lengkap?
silahkan kunjungi blog saya:
http://wawansudiantoro.blogspot.com
Saya install minescape versi 4 tapi saat di buka kok muncul gti (4118) has stoped working .
BalasHapusTolong solusinya